Diposkan pada Penulis

Bosan bertanya akan rindu

Saat terlalu jemu, berharap pada rindu yang selalu sendu. Sendiri menantikan seseorang tak pasti.

Sudah tahu selamanya akan begini. Masih saja diberi sajak yang berarti. Tidak tahu diri sekali jiwa ini. Terguncang pada rindu sendiri. Apalagi muncul sesak yang tak tahu diri.

Aku sudah muak. Mencintai tanpa dicinta. Bertahan tapi tak ditahan. Merindu tapi tak dirindu.

Tuhan, tolong bantu aku keluar dari lingkar penuh sesak. Aku hanya merasa sendiri, dia bahkan tak pernah memikirkanku. Tolong sembuhkan aku dari rindu tak tahu sudah berujunh. Dia seseorang yang muncul menjelma sebagai teman baik, tak ada niat untuk lebih. Lalu aku yang terlalu berharap lebih, dan akhirnya sakit sendiri. Seperti yang sudah sudah kulalui

 

Love, Ayu Ms

Penulis:

Kamu tau alasan ku bersajak? Karena bersajak adalah satu satunya media ketika bibirku tak sanggup merangkai kata.

Tinggalkan komentar